Sabtu, 08 Februari 2014

Fakta Unik Tentang Madu


Fakta Unik Tentang MaduTentu kita semua pasti tahu dan pernah mengkonsumsi madu, entah untuk obat, sebagai pengganti gula, campuran masakan, campuran jamu ataupun dikonsumsi sebagai camilan. Rasanya yang manis membuat madu sangat disukai semua kalangan dari anak–anak hingga manula.

Selain rasanya yang enak madu juga memiliki kandungan nutrisi yang tinggi, dalam 100 gram madu memiliki kandungan energi sebesar 304 kkal, karbohidrat 82,4 gram, gula 82,12 gram, Serat 0,2 gram, Protein 0,3 gram, Air 17,10 gram, riboflavin (vit.B2) 0,038 mg, Asam Pantotenat (Vit. B5) 0,068 mg, vitamin B6 0,024 mg, Folat (vit B9) 2 mg, vitamin C 0,5 mg, kalsium 6 mg, besi 0,4 mg, magnesium 2 mg, fosfor 4 mg, potasium 52 mg, sodium 4 mg, zinc 0,22 mg.

Dari nutrisi lengkap yang terkandung dalam madu yang dihasilkah dari hewan lebah ini, tentu memiliki manfaat yang baik untuk tubuh yaitu untuk sumber energi, untuk menambah stamina, digunakan sebagi antiseptik pada luka, baik untuk kesehatan kulit dan berbagai manfaat lainnya.

Tapi taukan kamu fakta unik tentang madu? Madu merupakan satu–satunya makanan di dunia yang tidak bisa busuk. Karna didalam madu yang memiliki rasa manis dan tekstur lengket itu mengandung bahan pengaweta alami yang juga berfungsi sebagai anti biotik yang bernama propolis selain ada kandungan propolis dan memiliki kadar air (aw) rendah didalamnya madu juga merupakan jenis polyols atau gula alkohol seperti xylitol, manitol dan masi banyak lagi. Polyols tidak dapat di fermentasi oleh bakteri karna bakteri hanya dapat memfermentasi jenis polisakarida dan turunannya.
Karna itu saya tidak heran ketika ada kabar tentang penemuan madu yang berumur ribuan tahun tapi rasanya masih enak dan segar seperti baru di panen dari sarangnya dan walaupun madu memiliki rasa yang lebih manis dari gula meja, madu tidak akan menyebabkan sakit gigi walaupun dikonsumsi dalam jumlah banyak karna bakteri dalam mulut tidak memfermentasi dan menghasilkan asam yang dapat mengviksasi kalsium pada gigi yang dapat menyebabkan gigi berlubang. Oleh karna itu, jangan ragu untuk mengkonsumsi madu setiap hari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar